Jelang Puasa, Permintaan Mobil Bekas di Bawah Rp 150 Juta Meningkat

Jelang Puasa, Permintaan Mobil Bekas di Bawah Rp 150 Juta Meningkat-foto :tangkapan layar-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO- Memasuki bulan puasa 2025, permintaan mobil bekas dengan harga di bawah Rp 150 juta semakin meningkat, terutama untuk jenis Multi Purpose Vehicle (MPV).
Kondisi ini terlihat di sejumlah showroom di Jabodetabek, salah satunya Andi Motor di BSD.
Bastian, Marketing Andi Motor, mengungkapkan bahwa banyak konsumen yang mencari mobil bekas di rentang harga tersebut.
"Menjelang puasa, permintaan mobil bekas di bawah Rp 150 juta meningkat, terutama untuk jenis MPV," ujarnya dilansir dari GridOto.com.
BACA JUGA:Sering Diabaikan, Slang Kecil di CVT Motor Matic Punya Peran Penting
Pilihan Mobil Bekas di Bawah Rp 150 Juta
Bagi yang ingin membeli mobil bekas sebelum Ramadan, showroom Andi Motor menawarkan berbagai pilihan, mulai dari Low Cost Green Car (LCGC), MPV, Hatchback, Sedan, hingga Sport Utility Vehicle (SUV). Berikut beberapa pilihan mobil beserta harganya:
Mitsubishi Grandis GLS A/T 2009
Rp 150 Juta
Toyota Avanza 1.5 Veloz MT 2012
Rp 127 Juta
Honda Brio E M/T 2016
Rp 150 Juta
Honda Jazz RS A/T 2009